“Pohon bajakah adalah tanaman yang mudah ditemui di Pulau Kalimantan, Indonesia.”
Namun, sebagian besar masyarakat Indonesia menyebutnya sebagai pohon padahal bajakah adalah tanaman yang merambat.
Yuk baca artikel ini sampai selesai agar Anda bisa tahu lebih jelas informasi lengkap mengenai tanaman rambat yang satu ini!
1. Taksonomi
Pohon bajakah mempunyai nama ilmiah Spatholobus littoralis Hassk dan berikut ini adalah taksonominya:
Kingdom | Plantae |
Filum | Magnoliophyta |
Kelas | Magnolipsida |
Ordo | Fabales |
Famili | Fabaceae |
Subfamili | Faboideae |
Genus | Spatholobus |
Spesies | Spatholobus littoralis Hassk |
2. Morfologi
Pohon bajakah adalah tanaman rambat yang mempunyai banyak jenis dan salah satu jenisnya mengandung racun.
Mungkin sebagian besar masyarakat Dayak asli sudah bisa mengetahui mana jenis bajakah yang digunakan untuk pengobatan dan mana yang tidak bisa digunakan.
Namun, orang awam pasti akan cukup kesulitan untuk membedakannya.
Memangnya, seperti apa pohon bajakah itu?
Di bawah ini adalah penjelasan mengenai morfologi atau ciri-ciri pohon bajakah asli, yaitu:
2.1 Akar
Akar bajakah berbentuk pohon tunggal yang berwarna cokelat dan tumbuh merambat dengan ketinggian hingga 50 meter.
Ukurannya besar, kuat, dan kokoh.
Batang atau akarnya juga berpori dan tumbuh merambat bahkan hingga ke puncak pohon tempatnya merambat.
Jika dipotong akar tanaman ini akan mengeluarkan getah atau air yang bening bukannya berwarna putih susu atau merah.
Kulit akarnya mudah dikelupas walaupun hanya dengan menggunakan tangan kosong.
2.2 Buah
Tanaman yang satu ini juga mempunyai buah, tetapi manfaatnya tidak sepopuler akar atau batangnya.
Bentuk buahnya mirip seperti buah kakao atau kelapa yang masih kecil dan dipercaya bisa mengobati beberapa penyakit, misalnya kanker, kista, dan ambeien.
2.3 Daun
Pohon bajakah mempunyai daun dengan bentuk atau jenis menyirip.
Warna daunnya hijau dan kekuningan ketika masih muda.
Bagian belakangnya mempunyai warna yang berbeda yaitu kuning keputihan dan tidak mengkilap.
Bentuknya mirip seperti daun jambu biji.
Namun, bentuknya akan cukup berbeda antara jenis bajakah yang satu dengan jenis bajakah lainnya.
3. Tempat Tumbuh dan Sebaran
Pohon bajakah adalah salah satu tanaman yang digunakan sebagai pengobatan oleh masyarakat Suku Dayak.
Tanaman ini tumbuh subur di tanah gambut.
Mereka bisa ditemukan di dalam hutan yang jarak tempuhnya kurang lebih sekitar 2 jam dari Kota Palangkaraya, Kalimantan.
Selain itu, tanaman ini juga bisa ditemukan di Jawa, Malaysia, dan Filipina.
4. Jenis
Ada beberapa jenis dari pohon bajakah. Berikut ini informasinya untuk Anda.
4.1 Bajakah Lamei
Suatu penelitian mengatakan bahwa jenis bajakah lamei adalah tanaman yang hidup di hutan hujan tropis dan tumbuh secara merambat di daerah lembab.
Sebagai pengobatan, masyarakat Kalimantan Tengah biasanya akan menampung cairan atau getah yang keluar dari tanaman ini.
Setelah itu mereka akan mengonsumsinya secara rutin.
Hal ini dikarenakan getah tanaman bajakah jenis lamei ini dipercaya bisa membantu menyembuhkan diare dan beberapa penyakit lainnya.
4.2 Bajakah Kalalawit
Bajakah jenis kalawit (Uncaria gambir Roxb) adalah jenis bajakah yang mempunyai kandungan anti bakteri dan phenol.
Ekstrak gambir yang ada di dalam tanaman jenis ini pun sudah terbukti megandung katekin yang tinggi.
Kandungan katekin sendiri dipercaya bisa membantu mengurangi risiko terjadinya obesitas, penyakit jantung, dan membentuk kolagen.
Selain itu, senyawa ini juga bisa membantu mencegah adanya kerusakan kulit karena paparan sinar matahari.
4.3 Bajakah Tampala
Jenis bajakah tampala ini banyak digunakan sebagai obat oleh masyarakat pedalaman Kalimantan Tengah.
Pohon bajakah tampala dipercaya bisa membantu menyembuhkan beberapa penyakit salah satunya untuk mempercepat proses penyembuhan luka pada kulit.
Hal ini dikarenakan jenis tanaman ini mempunyai banyak kandungan senyawa penting seperti tannin, flavonoid, fenolik, dan saponin.
Senyawa-senyawa tersebutlah yang akan mempercepat pembentukan kolagen dan epitel baru dalam jaringan kulit yang sedang terluka sehingga cepat pulih.
[read more]
5. Manfaat
Pohon bajakah memang dikenal mempunyai banyak sekali khasiat khususnya bagi kesehatan manusia.
Bahkan tanaman ini sudah digunakan sebagai obat oleh masyarakat pedalaman Kalimantan Tengah atau Suku Dayak dan itu menjadi resep obat herbal secara turun temurun hingga saat ini.
Suatu penelitian mengatakan bahwa tanaman bajakah bisa dijadikan sebagai obat kanker karena mempunyai banyak kandungan senyawa penting salah satunya adalah fitokimia atau fitonutrien yang memang berperan sebagai anti kanker.
Oleh karena itu, pohon bajakah tidak hanya dicari oleh masyarakat Kalimantan, tetapi juga masyarakat daerah lain bahkan hingga luar negeri sekalipun.
Kandungan fitokimia yang bertanggung jawab untuk memberikan warna, rasa, dan aroma pada suatu makanan ini juga bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh manusia.
Selain itu, adapun beberapa manfaat baik lainnya, misalnya:
- Membantu memenuhi kebutuhan vitamin A pada tubuh
- Membantu proses detoksifikasi senyawa karsinogen
- Sebagai antioksidan
- Memperbaiki struktur DNA yang telah rusak dikarenakan radikal bebas
Berikut ini adalah penjelasan mengenai bagaimana cara mengolah/ memanfaatkannya secara tradisional.
Cara mengolah pohon bajakah untuk dijadikan sebagai obat bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan.
Tahap pertama adalah mengeringkan akar bajakah dengan menggunakan bantuan sinar matahari atau dikeringkan melalui oven.
Setelah benar-benar kering, cincang akar atau batang tanaman bajakah.
Kemudian tumbuk atau haluskan hingga menjadi bubuk.
Jika sudah, rebus cukup 1 gram bubuk dengan 500 ml air selama kurang lebih sekitar 30 menit hingga berubah warna.
Bagi penderita kanker, disarankan meminum air rebusan ini setiap hari sebagai pengganti air minum.
Jika meminum air rebusan akar bajakah secara rutin selama 2 bulan maka sel-sel kanker atau tumor bisa hilang dan sembuh.
6. Fakta Menarik
Pohon bajakah dicari banyak orang dikarenakan dalam penelitian sudah terbukti bisa membantu menyembuhkan beberapa penyakit dan mengandung beberapa senyawa penting.
Selain itu, adapun beberapa fakta menarik dari pohon bajakah yang juga wajib untuk Anda ketahui antara lain:
6.1 Pohon Mistis
Pohon bajakah sudah digunakan sebagai obat herbal oleh masyarakat pedalaman Kalimantan atau Suku Dayak.
Resep ini pun sudah digunakan sejak zaman dahulu secara turun temurun hingga saat ini.
Pohon bajakah juga dianggap sebagai pohon mistis oleh masyarakat setempat.
Hal ini dikarenakan masih belum adanya penelitian ilmiah mengenai tanaman ini sehingga masyarakat mengidentifikasikannya sebagai tanaman yang berbau mistis.
Selain itu, alasan lainnya adalah lokasi tempat tumbuh atau habitat yang jauh di dalam hutan, lembab, dan hanya sedikit mendapatkan cahaya matahari.
6.2 Sebagai Obat Kanker
Pohon bajakah ramai diperbincangkan dan dicari banyak orang setelah munculnya berita di mana ada 3 murid SMAN 2 Palangkaraya yang berhasil membawa pulang medali emas pada ajang World Invention Creativity Olympic, Seoul, Korea Selatan pada Juli 2019 lalu.
Penelitian lebih lanjut menyatakan bahwa batang atau akar bajakah bisa mengobati kanker pada tikus putih.
Mereka sengaja menyuntikkan zat pertumbuhan sel kanker dan tumor kemudian menggunakan air campuran akar bajakah sebagai obatnya.
Alhasil, sel tumor dan kanker pada tikus tersebut bisa menghilang.
Selain itu, seorang ibu dari Suku Dayak yang divonis menderita kanker payudara stadium empat berhasil sembuh setelah meminum air rebusan akar bajakah.
Ibu tersebut menolak untuk operasi pengangkatan kanker dan memilih untuk mengonsumsi air rebusan akar bajakah.
Setelah rutin mengonsumsi air tersebut, sel kanker pun menghilang dan sembuh total dalam waktu 2 minggu hingga 1 bulan saja.
6.3 Mempunyai Banyak Kandungan Senyawa Penting
Pohon bajakah mempunyai banyak kandungan senyawa penting yang berguna atau bermanfaat untuk kesehatan.
Tanaman ini mengandung senyawa fenolik yang berguna sebagai antioksidan.
Kandungan antioksidan ini berguna untuk menangkal adanya efek radikal bebas, membantu mengatasi kerusakan hati, kanker, penyakit kardiovaskuler, diabetes, dan lain sebagainya.
Selain itu, pohon bajakah juga mengandung flavonoid, polifenol, tannin, dan saponin yang berguna untuk mencegah infeksi bakteri terutama bakteri Escherichia coli.
Tidak hanya itu saja, kandungan tannin dan saponin berguna pula untuk mempercepat proses penyembuhan luka.
6.4 Harga Kayu Bajakah
Di beberapa toko online yang tersedia baik itu via website, media sosial , atau marketplace sudah banyak yang menjual produk berbahan akar bajakah.
Akar bajakah ini dijual dalam bentuk potongan kecil, tasbih, bubuk, teh, madu, dan lain sebagainya.
Setiap toko bisa menjualnya dengan harga yang berbeda.
Harga teh celup bajakah berkisar antara 75.000-157.000 IDR untuk isi 15 kantong.
Harga akar bajakah berdiameter 3 cm dengan panjang 20 cm adalah 250.000 IDR.
Harga 1 kg akar bajakah yang sudah dipotong kecil-kecil berkisar antara 85.000-422.000 IDR.
Lebih lengkapnya, Anda bisa cek dan pilih-pilih sendiri produknya di toko online.
Ingat, cari dan pilih toko yang terpercaya dan sudah mempunyai reputasi baik untuk menghindari penipuan!
Di dunia ini ada banyak sekali jenis tanaman yang berkhasiat untuk membantu menyembuhkan penyakit tumor dan kanker.
Salah satu tanaman tersebut adalah tanaman yang sudah dijelaskan di atas yaitu pohon bajakah.
Namun seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa ada salah satu jenis bajakah yang beracun dan tidak digunakan untuk pengobatan.
Selain itu, tanaman ini jika dilihat dari kandungannya memang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan.
Namun, masih belum adanya sertifikasi resmi atau penelitian lebih lanjut menjadikan Anda sebaiknya perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya.
Yuk terus lestarikan pohon bajakah dan pohon-pohon lainnya agar kita semua bisa terus mendapatkan khasiatnya!
Referensi:
Rimbakita.com. 2019. Bajakah – Taksonomi, Jenis Pohon, Kandungan, Manfaat Obat Kanker & Budidaya. [Internet]. Terdapat pada: https://rimbakita.com/bajakah/
Mybis.gov.my. 2021. Spatholobus littoralis. [Internet]. Terdapat pada: https://www.mybis.gov.my/sp/22460
Akarbajakahtunggal.id. 2019. Cara Mengetahui Ciri Kayu Bajakah Asli. [Internet]. Terdapat pada: https://akarbajakahtunggal.id/cara-mengetahui-ciri-kayu-bajakah-asli/
Pop.grid.id. 2019. Geger Kayu Bajakah Sembuhkan Kanker, Dianggap Tanaman Mistis hingga Miliki Antioksidan, Ini Faktanya. [Internet]. Terdapat pada: https://pop.grid.id/read/301818435/geger-kayu-bajakah-sembuhkan-kanker-dianggap-tanaman-mistis-hingga-miliki-antioksidan-ini-faktanya?page=all
Cermati.com. 2019. 12 Fakta Obat Kanker Akar Bajakah, Sayang Kalau Dilewatkan!. [Internet]. Terdapat pada: https://www.cermati.com/artikel/12-fakta-obat-kanker-akar-bajakah-sayang-kalau-dilewatkan
Alodokter.com. 2020. Fakta tentang Klaim Manfaat Kayu Bajakah untuk Kanker. [Internet]. Terdapat pada: https://www.alodokter.com/fakta-tentang-klaim-manfaat-kayu-bajakah-untuk-kanker
Editor:
Mega Dinda Larasati
[/read]