Menikmati Alam dan Wahana Water Sport di Pantai Sari Ringgung

Pantai Sari Ringgung adalah salah satu pantai cantik yang lokasinya ada di Desa Sidodadi, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Perjalanan ke wisata alam ini membutuhkan waktu tempuh 30-40 menit saja dari pusat kota Bandar Lampung.

Pantai Sari Ringgung adalah pantai yang terkenal dengan pasir timbulnya.

Pasir ini timbul secara alami di tengah lautan.

Pantai Sari Ringgung (instagram.com)

Di pinggiran pasir timbul terdapat dermaga yang juga difungsikan sebagai Café D’Apung.

Jika berkunjung ke Pantai Sari Ringgung maka Anda akan mendapatkan pemandangan indah pasir putih dan air laut yang biru.

Di atas pasir putih terdapat beberapa pondok dan pohon kelapa yang menghiasi sehingga penampakannya mirip seperti pantai-pantai yang digambarkan di film kartun.

Hal unik lain yang ada di Pantai Sari Ringgung adalah adanya masjid terapung.

Masjid ini bisa diakses dengan menggunakan perahu yang berlayar ke arah pasir timbul.

Masjid ini ada di wilayah keramba ikan milik masyarakat sekitar yang pada tahun 2015 oleh Pemerintah Kota Lampung sudah dijadikan sebagai salah satu objek wisata religi.

Di Pantai Sari Ringgung, Anda juga bisa menikmati berbagai wahana yang sudah disediakan.

Di pantai ini Anda bisa melakukan kegiatan olahraga air seperti bermain perahu kano, snorkeling, speed boat, tong air tumpah, dan waterboom untuk anak-anak.

Aktivitas air yang paling populer adalah snorkeling.

[read more]

Tidak perlu bingung dengan peralatannya karena di Pantai Sari Ringgung sudah disediakan pula tempat persewaan alat snorkeling.

Jika Anda ingin menikmati pemandangan pantai secara keseluruhan maka Puncak Indah adalah jawabannya.

Di bukit ini Anda bisa mendapatkan pemandangan yang bagus sehingga akan bagus juga jika dijadikan sebagai latar belakang foto.

Jika sudah puas bermain di pantai dan bukit Anda bisa nih beralih ke wisata kulinernya.

Di sekitaran pantai terdapat beberapa warung makanan yang menyediakan menu lezat khususnya makanan khas daerah Sari Ringgung sendiri.

Anda juga bisa berkemah di dekat Pantai Sari Ringgung atau menginap di beberapa penginapan.

Anda perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 5000 dan biaya parkir sebesar Rp 5000 untuk kendaraan roda dua dan Rp 20.000 untuk kendaraan roda empat.

Meskipun harga tiket masuknya tergolong murah bukan berarti fasilitasnya pas-pasan.

Fasilitas di Pantai Sari Ringgung ini tergolong lengkap seperti adanya kamar mandi umum dengan jumlah memadai, tempat untuk olah raga futsal dan voli, tempat penyewaan alat snorkeling, dan masih banyak lagi.

Berlibur ke Pantai Sari Ringgung (instagram.com)

Bagaimana?

Sudah tertarik belum dengan si cantik Pantai Sari Ringgung?

Kalau liburan ke Lampung jangan lupa mampir ya!

Selamat berlibur!

 

Editor:
Mega Dinda Larasati

[/read]